Senin, 23 Juli 2012

Pasar kian bagus, Tokobagus.com panen fulus

JAKARTA. Beberapa pemain di perdagangan elektronik atau biasa disebut e-commerce mulai menikmati pasar online. Salah satunya dialami PT Tokobagus (Tokobagus.com) yang mencatat transaksi Rp 1,3 triliun-Rp 1,4 triliun pada kuartal II lalu, naik lebih 100% dibandingkan kuartal I 2012.

Ichwan Sitorus Public Relations(PR) Manager Tokobagus.com menuturkan, nilai transaksi dihasilkan dari rata-rata transaksi per bulan di Tokobagus.com yang mencapai 200.000 transaksi. “Selain itu pengunjung website kami mencapai sebesar 800.000 – 1 juta pengunjung per hari,” ujarnya, Minggu (22/7).


Menurut Ichwan, pertumbuhan angka transaksi baik dari sisi nilai maupun trafik disebabkan ekspansi pemasaran off line perusahaan. Ekspansi yang dimaksud seperti melakukan survey untuk mencari kebutuhan konsumen serta road show ke berbagai kampus dan komunitas.

Ichwan mengatakan, hampir setiap bulannya Tokobagus.com melakukan perubahan tampilan website yang membuat pelanggan tidak bosan. “Aktifitas pemasaran seperti iklan di media Televisi(TV) pada saat Piala Eropa 2012 lalu juga turut meningkatkan transaksi perusahaan,” ujarnya.
Sejak pasang iklan di media TV tersebut, jumlah pengiklan di Tokobagus.com semakin bertambah menjadi 100.000 sampai 200.000 pengiklan per harinya. Menurut Ichwan, sayangnya Tokobagus.com setiap hari hanya bisa menampung 40%-60% dari calon pengiklan.

Pendapatan Tokobagus.com sendiri mayoritas berasal dari iklan perusahaan dan kemudian dari promo point, sayangnya Ichwan tidak bisa menyebutkan porsinya. “Kami sendiri selama dua sampai tiga tahun ke depan hanya akan fokus ke investasi baru setelah itu berbicara profit,” ujarnya.
Berbicara promo point sendiri merupakan layanan Tokobagus.com kepada setiap member yang ingin menampilkan barang yang dijual ke dalam gallery utama. Tarif promo point untuk lama waktu satu hari sebesar Rp 20.000, kemudian untuk tiga hari sebesar Rp 50.000, dan satu minggu sebesar Rp 100.000.

Total jumlah member yang terdaftar di Tokobagus.com saat ini lebih dari 2,5 juta pelanggan dengan pelanggan aktif sekitar 1,5 juta pelanggan. Saat ini kategori barang yang paling laris di Tokobagus.com secara berurutan adalah; fesyen, otomotif, elektronik, gadget, dan properti.
Menurut Ichwan, pihaknya optimis pada kuartal III nanti mampu mencatat nilai transaksi 100% atau menjadi Rp 2,6 triliun – Rp 2,8 triliun. Hal ini ditunjang ekspansi perusahaan baik melalui pemasaran off line dan on line.

1 komentar:

  1. Sekarang Sudah Saatnya Untuk Tidak Bermain Judi
    Kini Telah Hadir Vines Online Investment Perusahaan Investasi Online Teraman Dan Terpercaya Di Indonesia . Vines adalah Perusahaan Terbesar Online Invest Yang Berbasis Investasi Jangka Panjang Dan Investasi Online Terbaik Sepanjang Masa, Ayo Segera Bergabung Dan Dapatkan Keuntungan Tiap Bulan Nya Hanya Dengan 5-10 Menit / Hari ,

    Berikut Rincian Modal Dan Perndapatan / Bulan
    - Modal 315.000,- Keuntungan / bulan 150.000,-
    - Modal 630.000,- Keuntungan / bulan 300.000,-
    - Modal 945.000,- Keuntungan / bulan 450.000,-
    - Modal 3.150.000,- Keuntungan / bulan 1.500.000,-

    Contak Person
    Whatsapp :http://bit.ly/VinesOnlineInvestmen
    Telegram :@vinesonlieinvestment

    BalasHapus